Saturday, February 8, 2020

Kita harus menjaga buku-buku tersebut agar tetap terawat

Buku adalah jendela dunia, sebuah pepatah klasik yang berbicara tentang buku. Artinya, dengan hanya membuka buku, kita dapat melihat dunia beserta isinya. Bagaimana tidak, semua isi dunia ini sudah dijelaskan dalam sebuah tulisan ataupun gambar yang dituangkan dalam sebuah buku. 

Olehnya itu kita harus menjaga buku-buku tersebut agar tetap terawat. Mungkin dengan alasan tersebut sehingga beberapa eksemplar buku masih tetap terpajang dalam rak buku untuk tidak mudah dirusak oleh pembacanya. Yah, bisa jadi dengan begitu buku-buku tersebut tetap terawat kondisinya.

Hal ini banyak kita jumpai dibeberapa rak buku, ada buku-buku yang terpajang, namun masih terbungkus plastik. Hal ini dikarenakan ada beberapa pengunjung yang senang membaca buku tertentu sampai-sampai beberapa halaman dari buku itu harus terlepas karena sobekan dari pembacanya. Padahal masih banyak yang ingin membaca buku tersebut, namun sayang karena ulah dari pembacanya sehingga buku tersebut tidak bisa dimanfaatkan oleh orang lain. 

Belajar dari pengalaman tersebut, banyak buku-buku yang sengaja masih terbungkus plastik sebagai pelindung. sehingga orang tidak berani membacanya.
Share: